Pelatihan Dasar Tanggap Bencana Di Desa Sumberjaya, Banten

Tanggal : 23 March 2021
Penulis : Ferry Sugiyanto

sumber foto : Merdeka.com

2 tahun telah berlalu dari bencana Gempa dan Tsunami yang menerjang Desa Sumberjaya, kecamatan sumur, kabupaten Pandeglang, provinsi Banten pada desember 2018, walaupun masih dalam masa pemulihan, Desa Sumberjaya mulai memperbaiki keadaan untuk dapat kembali bangkit.

Untuk membantu masyarakat agar lebih siap dan sigap dari hal-hal yang tidak dinginkan dikemudian hari, team PeNa ( Peduli Bencana ) dari AO Care dan Humedica International memberikan pelatihan dasar tanggap bencana kepada komunitas kebencanaan yang ada di Desa Sumberjaya.

Pelatihan ini bertujuan untuk mempersiapkan komunitas sebagai garda terdepan saat terjadi bencana agar dapat membantu mengevakuasi dan memberikan pertolongan pertama sebelum team ahli dari pusat tiba, selain itu diharapkan komunitas ini juga dapat memberikan sosialisasi kepada masyarakat akan pentingnya langkah-langkah keselamatan saat bencana.

" BENCANA DAPAT TERJADI TANPA KITA DUGA, KARENA ITU BERJAGA-JAGALAH DAN SIAP SIAGA SELALU "